Sabtu, 16 Juli 2011

Diet Ala Vegetarian Ampuh Usir Toksin Tubuh

TOKSIN dalam tubuh memang sulit untuk dihilangkan, tetapi bukan tidak mungkin untuk menghilangkannya, lakukan saja diet vegetarian. Toksin pun langsung lenyap seketika.

Mengonsumsi sayuran memang tak hanya baik bagi kulit, tapi juga pencernaan. Dengan asupan serat yang cukup, maka pencernaan pun akan lancar. Berdasarkan sebuah penelitian terbaru menyebutkan, makan sayuran selama lima hari dalam sepekan secara signifikan dapat mengurangi jumlah antibiotik tubuh dan phthalates (bahan kimia yang biasanya ada di plastik).


Untuk sampai pada kesimpulan tersebut, para peneliti di Korea menanyakan pada responden yang tinggal di kuil Buddha selama lima hari di mana mereka melakukan diet vegetarian.

Para peneliti menganalisis sampel urin sebelum dan sesudahnya. Dari sana mereka menemukan bahwa tingkat bahan kimia menurun drastis pada akhir percobaan. Demikian seperti dilaporkan Discovery News yang dirilis Times of India.

Para peneliti juga mengukur diet peserta tersebut sebelum studi dilakukan dan menemukan bahwa apa yang mereka makan 48 jam sebelum penelitian terkait dengan jumlah bahan kimia yang ditemukan dalam urin mereka.

"Sebuah korelasi signifikan yang ditemukan antara konsumsi makanan dan tingkat urin beberapa antibiotik dan phthalates," kata peneliti.

Meskipun paparan senyawa target tersebut dipengaruhi oleh perilaku lainnya, hasil tersebut menunjukkan bahwa dalam jangka pendek perilaku diet secara signifikan dapat menurunkan eksposur terhadap antibiotik dan phthalates, karenanya dapat mengurangi stres oksidatif.